Berita

HUMAS KEMENAG KOTA YOGYAKARTA ADAKAN DIALOG LINTAS AGAMA DI KUA UMBULHARJO

Kebijakan besar yang dapat dilakukan untuk menjaga moderasi dan kerukunan umat beragama yakni dengan memberdayakan masyarakat, kelompok-kelompok agama serta pemuka agama untuk menyelesaikan sendiri masalah kerukunan umat beragama, serta memberikan rambu-rambu melalui regulasi dan program relevan dalam pengelolaan kerukunan umat beragama.

Moderasi dan kerukunan antar umat beragama harus terus dilakukan, diantaranya adalah memperkuat landasan atau dasar-dasar (aturan/etika bersama) tentang kerukunan internal dan antarumat bragama. Perlu juga membangun harmonisasi sosial dan persatuan nasional dalam bentuk upaya mendorong dan mengarahkan seluruh umat beragama untuk hidup rukun dalam bingkai ideologi yang ideal untuk menciptakan kebersamaan dan sikap toleransi.

Berangkat dari kondisi tersebut humas Kemenag Kota Yogyakarta mengadakan kegiatan Dialog Lintas Agama dengan menghadirkan tokoh-tokoh agama se-Kota Yogyakarta, sebanyak 30 orang peserta termasuk panitia yakni DMI, MUI, Aisiyah, NU, PDM, FKUB, Walubi, PHDI, Makin, Kevikepan, Muslimat dan Fatayat NU, IBNU, BADKO, PGI Kota Yogyakarta. Kegiatan berlangsung Selasa (09/04/19) bertempat di Aula lt. 2 KUA Kecamatan Umbulharjo, jalan Imogiri Timur No.174, UH Yogyakarta, dengan mengangkat tema “Mewujudkan Moderasi Beragama dalam Keberagaman Umat”.

Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang diikuti seluruh peserta, acara dibuka secara resmi Kasubbag TU Kemenag Kota Yogyakarta H. Mukotip, S.Ag.,M.Pd.I mewakili Ka Kankemenag Kota Yogyakarta, memberikan sambutan selamat datang dan terima kasih kepada semua peserta, sembari memberikan pengarahan mengenai tujuan penyelenggaraan dialog lintas agama yang bertujuan untuk mewujudkan Kota Yogyakarta menjadi City Of Tolerance dan berharap terciptanya moderasi kebersamaan dan demokrasi kerukunan umat beragama di kalangan masyarakat dan profesi di Kota Yogyakarta yang damai dan kondusif, demikian tutur Mukotip.

Dialog Lintas Agama kali ini menghadirkan dua narasumber yakni Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA yang memaparkan materi tentang “Peran Kementerian Agama dalam Mewujudkan Moderasi Beragama” dan Dosen Amikom Yogyakarta Drs. H. Dwiyono Iriyanto, MM dengan menyampaikan materi tentang “Moderasi Beragama Untuk Kebersamaan Umat”.  Dalam dialog yang berjalan dengan lancar dipandu langsung moderator Kepala KUA Umbulharjo H. Handdri Kusuma. (hms.Nrl)