Rakordasi Pemulangan dan Evaluasi Penyelenggaraan Ibadah Haji Kota Yogya 1440H/2019M di Fave Hotel
Kepala Seksi PHU(Penyelenggara Haji dan Umroh) Kementerian Agama Kota Yogyakarta H. Ahmad Mustafid, S.Ag.,M.Hum sekaligus ketua penyelenggara kegiatan Evaluasi Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 1440 H/
2019 M, dalam laporannya menyampaikan bahwa “rangkaian pelaksanaan ibadah haji mulai dari persiapan pelepasan pemberangkatan dan penjemputan serta penerimaan kembali jamaah haji Kota Yogyakarta tentunya perlu dilakukan evaluasi secara keseluruhan, hal ini tidak lain adalah untuk mengevaluasi dan mengetahui mungkin ada hal-hal yang perlu diperbaiki serta dievaluasi kembali dengan berbagai masalah yang dihadapi dalam rangkaian penyelenggaraan ibadah haji Kota Yogyakarta di tahun 1440H/2019M yang
rangkaian keseluruhannya sudah berjalan baik dan lancar”.Lebih lanjut Mustafid laporkan bahwa kegiatan rapat koordinasi evaluasi lintas sektoral melibatkan perwakilan dari (Dinas Kesehatan, Kominfo dan Persandian, Dinas Perhubungan, Tapem dan Kesra, Satuan Polisi Pamong Praja) Kota Yogyakarta, KBIH(Kelompok Bimbingan Ibadah Haji), IPHI(Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia), TPIHI(Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia), TKIH(Tim Kesehatan Haji Indonesia), narasumber serta panitia yang terlibat lainnya, dengan keseluruhan berjumlah 60 orang yang berlangsung di metting room Fave Hotel Jalan Kesumanegara, Yogyakarta, pada hari Rabu(25/9/19).
Rakordasi lintas sektoral tentang evaluasi penyelenggaraan ibadah haji tahun 1440H/2019M, dalam kesempatan kali ini mengahdirkan tiga narasumber yang akan membahas permasalahan berkenaan dengan penyelenggaraan ibadah haji Kota Yogyakarta di tahun 1440H/2019M, yakni dari Tata Pemerintahan (Tapem( Kota Yogyakarta Kamijo, dari Dinas Kota Yogyakarta dr. Hj. Lana Unwamah dan dari Kementerian Agama Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA.
Kesimpulan akhir dari hasil rapat koordinasi evaluasi penyelenggaraan ibadah haji Kota Yogyakarta di tahun 1440H/2019M secara keseluruhan berlangsung sangat lancar, baik dan terkondisikan mulai dari persiapan pemb
erangkatan dan pelepasan jamaah calon haji, hingga pelaksaan ibadah haji selama di tanah suci mekkah, m
Dari rangkaian kelancaran penyelenggaraan ibadah haji Kota Yogyakarta tahun 1440H/2019M tidak terlepas dari kesiapan dari Seksi PHU Kementerian Agama Kota Yogyakarta dengan berbagai pihak yang terkait selalu melakukan koordinasi sebagai solusinya.aupun saat pemulangan sampai penyerahan kembali seluruh jamaah haji kepada keluarganya dimana seluruh jamaah haji Kota Yogyakarta yang tergabung dalam kloter 21 SOC, Kloter 22 SOC dan Kloter 97 SOC Alhamdulillah semuanya pulang dengan selamat dan sehat walafiat tadak ada yang wafat/meninggal dunia.
Jauh sebelum kepulangan jamaah haji Kota Yogyakarta tahun 1440H/2019M di tempat yang sama di metting room Fave Hotel Jalan Kesumanegara, Yogyakarta, pada hari Rabu(21/8/19) juga sudah dilakukan acara rapat koordinasi lintas sektoral mengenai teknis pemulangan jamaah haji Kota Yogyakarta yang tergabung dalam Kloter 21 SOC sejumlah 359 calon jamaah haji, dan kloter 22 SOC sejumlah 92 calon jamaah haji, juga Kloter sapujagat 97 SOC sejumlah 49 calon jamaah haji yang akan tiba pada Ahad (25 Agustus 2019).
Acara dibuka dan di tutup secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Yogyakarta Drs. H. Nur Abadi, MA didampingi Plh. Kasubbag TU Kementerian Agama Kota Yogyakarta Drs. H. Kaharudin Noor dan Ketua Penyelenggara rakordasi Yuwono. Selanjutnya rakordasi dipimpin Drs. H. Kaharudin Noor mewakili Kasi PHU Kementerian Agama Kota Yogyakarta dengan melibatkan sebanyak 30 peserta dari lintas sektoral terdiri dari (Dinas Kesehatan, Dinas Kominfo dan persandian, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Keprotokolan, Tapem dan Kesra) Kota Yogyakarta, Polsek Kecamatan Umbulharjo, KBIH, IPHI, Petugas dan Panitia Pemulangan haji serta undangan lainnya.*(hms.Nrl)