Berita

SOSIALISASI KEPEGAWAIAN ( E –KINERJA ) DI LINGKUNGAN KANTOR KEMENAG KOTA YOGYAKARTA 2018

          Bertempat di Aula I Kemenag Kota Yogyakarta, Senin (26/3/18), Sosialisai tentang E–Kinerja bagi ASN   ( Aparatur Sipil Negara ) diselenggarakan oleh Kepegawaian Subbag TU Kankemenag Kota Yogyakarta tahap I, yang diikuti sebanyak 42 orang yang terdiri dari Kepala Seksi/Penyelenggara sebanyak 7 orang, Kepala KUA sebanyak 14 orang, JFT/JFU sebanyak 13 orang dilingkungan Kankemenag Kota Yogyakarta, Ka Madrasah Negeri dan Ka TU Madrasah Negeri masing – masing 4 orang. Untuk sosialisasi E –Kinerja tahap 2 ditempat yang sama juga diikuti 42 peserta terdiri dari perwakilan JFT (Jabatan Fungsional Tertentu) dan Pelaksana dilingkungan Kankemenag Kota Yogyakarta di hari Kamis (29/318).

       Sosialisasi E –Kinerja dibuka oleh Ka Kankemenag Kota Yogyakarta, Drs. H Sigit Warsita, MA, didampingi Ka Subbag TU Kankemenag Kota Yogyakarta H. Abd. Su’ud, S.Ag.,MA, sekaligus memberikan sambutan antara lain mengatakan : bahwa E –Kinerja merupakan aplikasi elektronik yang digunakan untuk penilaian kinerja dari ASN , dalam upaya memberikan apresiasi dan pengakuan atas kinerja pegawai, maka menjadi perhatian Kemenag Kota Yogyakarta dalam mewujudkan pelaksanaan E-Govermant dengan melalui E–Kinerja. Dengan adanya E –Kinerja diharapkan adanya kepastian bagi pegawai yang menunjukkan kinerja baik tentu mendapatkan apresiasi baik pula, demikian pula sebaiknya, bagi pegawai dengan kinerja buruk akan mendapatkan imbalan sesuai dengan yang dilakukan. Diharapkan tidak ada lagi pegawai yang tidak tahu akan apa yang dikerjakan tapi nantinya setiap pegawai akan mengetahui beban tugas masing – masing.

        Kegiatan Sosialisasi E –Kinerja menghadirkan narasumber  Samanto, S.Ag ( Pengulu Muda KUA Kec Imogiri, Kab Bantul). Juga di acara tersebut dihadiri Ka Subbag Organisasi dan Tatalaksana Kepegawaian Kantor Wilayah Kemenag DIY. H. Muhammad Wahid Jamil, S.Ag.,M.Pd memberikan pengarahan tentang pentingnya E –KINERJA, untuk mendokumentasikaan semua kegiatan kita dan bisa menjadi bahan pembinaan bagi para atasan, tentunya dengan melihat uraian realtime kinerja harian yang dikerjakan masing – masing pegawai.(hms.Nrl)